Deskripsi Kegiatan
Halo Warga Planbe.id yang saat ini berdomisili di Provinsi Bali. Minbe ada informasi menarik seputar kegiatan volunteer yang dilaksanakan oleh Teaching For Kids Bali. Open recruitment untuk volunteer ini terbuka untuk umum. Setiap volunteer yang lulus seleksi akan ditempatkan di Sekolah Dasar, tepatnya di SD Negeri 1 Bakas Klungkung, Bali.
Apa saja yang menjadi tanggung jawab dari setiap volunteer Teaching for Kids Bali? Setiap volunteer akan mengajarkan Bahasa Inggris, Matematika, dan Komputer kepada siswa-siswa yang belajar di SD Negeri 1 Bakas Klungkung. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara offline. Inilah mengapa Teaching for Kids Bali hanya membuka kesempatan ini kepada Warga Planbe.id yang berdomisili di daah Bali saja.
Apa saja manfaat yang bisa kamu dapatkan jika bergabung dengan Teaching For Kids Bali:
- Jika kamu yang saat ini masih mahasiswa, kamu akan mendapatkan kesempatan langsung untuk berinteraksi dengan siswa-siswa yang ada di SDN 1 Bakas Klungkung. Kamu juga bisa memberikan metode belajar yang menyenangkan.
- Kamu tentunya akan mendapatkan pengalaman yang berharga yang nantinya bisa kamu share dan tampilkan di CV kamu.
- Kalau kamu masyarakat umum yang suka mengajar, kamu juga dapat menyalurkan minat kamu dalam dunia pendidikan. Kamu juga bisa berbagi pengalaman menarik lainnya dengan tenaga pengajar yang ada di SDN Negeri 1 Bakas Klungkung.
Yuk daftarkan diri kamu sekarang juga untuk menjadi volunteer Teaching For Kids Bali. Cara daftarnya bagaimana? Kamu cukup menekan tombol DAFTAR SEKARANG yang ada pada pojok kanan atas yaa. Jangan lewatkan kesempatan berbagi dan berinteraksi langsung dengan adik-adik siswa di SD Negeri 1 Bakas Kulungkung.
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.
Planbe.id membantu kamu untuk mempromosikan kegiatan yang akan kamu laksanakan kepada jutaan calon peserta yang ada di berbagai daerah di Indonesia. Kami juga mengajak seluruh warga planbe.id untuk menemukan bermacam kegiatan yang warga butuhkan. Warga planbe.id dapat mengikuti kegiatan serius seperti seminar dan pelatihan hingga kegiatan menyenangkan seperti nobar film favorit atau mabar game online. Yuk temukan info seminar, pelatihan, beasiswa, lomba, kompetisi, konservasi, training, konferensi, volunteer, kursus, konser, pertandingan, dan festival menarik lainnya hanya di Planbe.id. Temukan juga informasi menarik lainnya dengan cara mengikuti instagram, facebook, twitter, linkedin, Youtube Planbe.id.