Deskripsi Kegiatan
Pelatihan Keamanan Siber untuk UMKM; Wirausaha Maju; dan Mentoring Bisnis menyediakan modul berbahasa Indonesia dan platform pembelajaran daring mandiri yang berisi studi kasus dan tips praktis. Metode pembelajaran menggunakan metode visual dan audiovisual. Pelatihan juga dilengkapi dengan sesi webinar sehingga para peserta yang mengalami kesulitan akan dapat dibantu oleh para instruktur.
Harapannya, Pelatihan Keamanan Siber membantu peserta memahami prinsip disiplin siber dan risiko siber dengan memanfaatkan Toolkit Keamanan Siber Global Cyber Alliance (GCA) untuk Usaha Kecil.
Pelatihan COVID-19 Recovery for Small Business mempersiapkan peserta sebagai calon mentor untuk siap mendampingi UMKM dalam topik manajemen rantai pasokan, penyusunan laporan keuangan, dan dasar-dasar pemasaran.
Pelatihan Mentoring Bisnis menyiapkan peserta sebagai mentor UMKM dengan dasar-dasar teori mentoring bisnis (Siklus Hidup Mentoring), praktik terbaik dalam mentoring bisnis, dan teknik komunikasi dengan UMKM.
Persyaratan Peserta:
- Warga Negara Indonesia dibuktikan dengan KTP/KK.
- Professional (Swasta/Negeri, ASN, TNI, Polri, Pekerja Lepas, Pekerja Paruh Waktu, Wirausahawan, Magang, Sudah pernah Bekerja dibuktikan dengan Surat Keterangan Bekerja/Magang (Contoh: Surat Tugas/ID Card/Surat Keterangan Bekerja), atau Surat Pernyataan Sedang Bekerja/Magang/Berwirausaha/Pekerja Lepas/Pekerja Paruh Waktu/Pernah Bekerja (template surat dapat diakses ketika melakukan pendaftaran)
- Sedang tidak menempuh pendidikan setara S1 (template surat dapat diakses ketika melakukan pendaftaran)
- Terbuka bagi peserta disabilitas. Bagi calon peserta penyandang disabilitas dapat mendaftar pelatihan dengan menyediakan sarana dan prasarana pendukung pelatihan secara mandiri.
Persyaratan Sarana:
Memiliki laptop/komputer dengan spesifikasi minimal:
- Operating System: Microsoft Windows, Linux, atau MacOS
- RAM sebesar 2 GB RAM minimum (4 GB RAM direkomendasikan)
- Terdapat 1.5 GB ruang kosong pada penyimpanan
- Resolusi layar minimal 1024×768
Yuk daftarkan dirimu sekarang juga karena pelatihan Digital Talent yang satu ini tidak dipungut biaya. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan sertifikat pelatihan yang nanti bisa kamu gunakan untuk mendaftar pekerjaan.
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.
Planbe.id membantu kamu untuk mempromosikan kegiatan yang akan kamu laksanakan kepada jutaan calon peserta yang ada di berbagai daerah di Indonesia. Kami juga mengajak seluruh warga planbe.id untuk menemukan bermacam kegiatan yang warga butuhkan. Warga planbe.id dapat mengikuti kegiatan serius seperti seminar dan pelatihan hingga kegiatan menyenangkan seperti nobar film favorit atau mabar game online. Yuk temukan info seminar, pelatihan, beasiswa, lomba, kompetisi, konservasi, training, konferensi, volunteer, kursus, konser, pertandingan, dan festival menarik lainnya hanya di Planbe.id. Temukan juga informasi menarik lainnya dengan cara mengikuti instagram, facebook, twitter, linkedin, youtube planbe.id.