Yuk Ikuti Lomba Akuntansi AFTA 2022. Total Hadiah Hingga Puluhan Juta Rupiah!
Deskripsi Kegiatan
Lomba Akuntansi AFTA 2022 merupakan salah satu jenis perlombaan pada kegiatan Kompetisi Akuntasi AFTA Tahun 2022. Kompetisi ini dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Ekonomi Universitas Katolik Atma Jaya. Teman yang diangkat dalam perlombaan ini adalah Prove Your Abilities and Team Cohesiveness in Accounting by Conquering Challenges through a Competitive Competition as a Foundation for a Brighter Future.
Tujuan dilaksanakannya Lomba Akuntansi AFTA 2022 adalah untuk meningkatkan soft skill, jiwa kompetitif dan memperdalam pengetahuan peserta di bidang akuntansi.
Syarat dan ketentuan Peserta Kompetisi Akuntasi AFTA Tahun 2022:
- Peserta merupakan mahasiswa aktif yang berasal dari universitas yang sama.
- Perlombaan akan dilaksanakan secara berkelompok dengan anggota kelompok sebanyak 3 orang mahasiswa akuntansi.
- Setiap universitas hanya boleh mengirimkan sebanyak 3 tim.
- Peserta wajib membayarkan uang pendaftaran dengan rincian sebagai berikut:
1 team : IDR 150,000
2 teams : IDR 250,000
3 teams : IDR 350,000
Hadiah Pemenang Lomba:
- Juara I: IDR 7,000,000
- Juara II: IDR 5,000,000
- Juara III: IDR 3,500,000
- Juara IV: IDR 2,000,000
- Seluruh pemenang akan mendapatkan e-certificate dan juga hadiah tambahan dari sponsor kegiatan.
Gimana nih Warga Planbe.id? Apakah kamu tertarik untuk mengikuti kegiatan ini? Langsung aja daftar dengan cara klik tombol di bawah ini ya!
Sayang sekali, kegiatan ini sudah ditutup pendaftarannya. Kamu bisa cari kegiatan lain yang serupa dengan penyelenggara dan tempat berbeda dengan klik tombol Kegiatan Lainnya.