Deskripsi Kegiatan
Bakti Asa UI 2022 adalah sebuah program kerja yang diadakan oleh Departemen Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM UI 2022 yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan mahasiswa UI dengan cara memberikan beasiswa bantuan finansial dan menciptakan wadah untuk pengembangan kompetensi diri. Tahun ini Bakti Asa UI kembali menghadirkan kompetisi esai tingkat nasional sebagai bentuk untuk mengembangkan potensi para mahasiswa dalam menulis esai sekaligus menjadi aspek penilaian khusus bagi para pendaftar beasiswa.
Lomba esai akan membawakan tema besar “Revolusi Mental” yang terkait dengan pembangunan dan pemberdayaan Sumber Daya Manusia dengan tiga sub-tema pilihan sebagai berikut:
- Integritas:
– Tingkat Kesadaran Integritas Mahasiswa Selama Pelaksanaan Perkuliahan.
– Implementasi Nilai-Nilai Integritas pada Generasi Muda Sebagai Penguat Karakter Bangsa. - Etos Kerja:
– Tingkat Efektivitas Etos Kerja pada Generasi Muda Menjelang Masa Pasca Kampus.
– Optimalisasi Etos Kerja para Pemuda Sebagai Kesiapan dalam Menghadapi Revolusi Industri 5.0. - Gotong Royong:
– Memperkuat Rasa Tanggung Jawab Bersama dan Sukarela Mahasiswa/i untuk Menyambut Puncak Masa Bonus Demografi Indonesia.
– Revitalisasi Semangat Gotong Royong Sebagai Wujud dari Identitas Diri Bangsa Indonesia.
Manfaat yang didapatkan Oleh Peserta Kompetisi Esai Tingkat Nasional:
Setiap peserta akan mendapatkan sertifikat elektronik sebagai peserta, mendapatkan pelatihan tentang penulisan esai dari juri, sepuluh besar finalis akan mendapatkan sertifikat elektronik 10 besar, dan tiga peserta dengan total nilai tertinggi akan ditetapkan sebagai Juara I, Juara II, dan Juara III dalam Kompetisi Esai Bakti Asa UI 2022. Hasil juara akan diumumkan pada saat Grand Closing Bakti Asa UI 2022. Masing-masing juara I, II, dan III akan mendapatkan sertifikat elektronik dan total hadiah jutaan rupiah.
So tunggu apa lagi? Segera daftarkan diri kamu skearang juga dengan cara klik tombol DAFTAR SEKARANG. Sampai ketemu di kompetisi nanti teman-teman!
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.