Deskripsi Kegiatan
Kementerian Pendidikan, kebudayaan, Riset, dan Teknologi Tinggi kembali membuka kesempatan bagi Bapak Ibu Dosen yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S3. Beasiswa ini diberi nama Beasiswa S3 Perguruan Tinggi Akademik 2022 atau Beasiswa S3 PTA. Pilihan kampus yang ditawarkan tidak hanya kampus-kampus di dalam negeri tetapi juga kampus-kampus yang ada di luar negeri.
Yuk simak syarat dan ketentuan penerima Beasiswa S3 PTA 2022:
- Usia maksimal pendaftar: memiliki masa kerja paling sedikit 3 (tiga) kali waktu normatif program studi sebelum batas usia pensiun jabatan
- Dosen tetap dan memiliki Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN) atau Nomor Induk Dosen Khusus (NIDK)
- Tenaga kependidikan pada perguruan tinggi negeri pendidikan akademik yang memiliki Nomor Induk Tenaga Kependidikan (NITK) atau surat rekomendasi pemimpin perguruan tinggi tempat bekerja;
- Tenaga kependidikan pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi;
- Memiliki Surat Rekomendasi dari Akademisi;
- Bagi pendaftar program joint degree/ dual degree menyertakan surat perjanjian kerjasama/ MoU program joint degree/ dual degree.
- Apabila program doktor joint degree/dual degree berdurasi 4 tahun maka dapat mengikuti pilihan pola sebagai berikut:
-Pola 2+2 (tahun ke-1 dan ke-2 ditempuh di perguruan tinggi dalam negeri, sedangkan tahun ke-3 dan ke-4 ditempuh di perguruan tinggi luar negeri); atau
-Pola 1+2+1 (tahun ke-1 ditempuh di perguruan tinggi dalam negeri, tahun ke-2 dan ke-3 ditempuh di perguruan tinggiluar negeri, dan tahun ke-4 ditempuh di perguruan tinggi dalam negeri);
- Apabila program doktor joint degree/dual degree berdurasi kurang dari 4 tahun maka pola dapat disesuaikan berdasarkan kesepakatan antara 2 perguruan tinggi penyelenggara.
- Khusus pendaftar Program S3 Dalam Negeri yang telah terdaftar sebagai mahasiswa maksimal semester genap pada tahun akademik 2021/2022, dengan menyertakan Kartu Rencana Studi (KRS) semester berjalan.
Untuk informasi lebih lanjut Bapak dan Ibu Dosen bisa lihat guide book yaa. Selain itu silakan dilihat dulu daftar perguruan tinggi dalam negeri dan daftar perguruan tinggi luar negeri.
Apakah Bapak dan Ibu dosen memenuhi persyaratan yang di atas? Kalau iya, kenapa gak langsung daftar aja? Cara daftarnya gampang banget kok. Bapak dan Ibu tinggal menekan tombol DAFTAR SEKARANG yang ada pada pojok kanan atas ya! Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan Beasiswa S3 PTA 2022 ini ya!