Deskripsi Kegiatan
Tahu kah kamu,saat ini Pemerintahan Indonesia tidak hanya berfokus kepada Beasiswa LPDP lo.Tapi, ada beberapa beasiswa lainnya yang sudah dirilis juga. Beasiswa ini khusus untuk kamu yang ingin melanjutkan Pendidikan ke jenjang S2, Baik untuk kampus dalam negeri maupun kampus di luar negeri. Siapa nih dari Warga Planbe yang ingin daftar Beasiswa S2 PTA?
Sebelum memutuskan untuk mendaftarkan diri, sebaiknya kamu cek dulu ysarat dan ketentuan dari Beasiswa S2 PTA ini. Deadline pendaftarannya masih cukup lama, jadi kamu masih bisa mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan. Beasiswa dikhususkan untuk dosen yang saat ini sudah aktif mengajar di perguruan tinggi maupun bagi calon dosen.
Syarat dan Ketentuan Beasiswa S2 PTA:
- usia maksimal pendaftar: memiliki masa kerja paling sedikit 3 (tiga) kali waktu normatif program studi pada jenjang S2 dan S3 sebelum batas usia pensiun jabat.
- Dosen yang memiliki Nomor Urut Pendidik (NUP);
- Calon dosen pada Perguruan Tinggi Negeri Baru (PTNB) dan memiliki perjanjian kerja dengan Perguruan Tinggi terkait;
- Tenaga kependidikan pada perguruan tinggi negeri pendidikan akademik yang memiliki memiliki Nomor Induk Tenaga Kependidikan (NITK) atau surat rekomendasi pemimpin perguruan tinggi tempat bekerja;
- Tenaga kependidikan pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi;
- Memiliki minimal satu surat rekomendasi dari akademisi;
- Bagi pendaftar program joint degree/ dual degree menyertakan surat perjanjian kerjasama/ MoU program joint degree/ dual degree
- Bagi penerima beasiswa Program magister joint degree/dual degree mengikuti pola 1+1, di mana tahun ke-1 ditempuh di perguruan tinggi dalam negeri, sedangkan tahun ke-2 ditempuh di perguruan tinggi luar negeri;
- Apabila penerima beasiswa program magister joint degree/dual degree tidak dapat memenuhi persyaratan masuk ke perguruan tinggi luar negeri yang bekerja sama untuk menyelenggarakan program tersebut maka pendidikan akan sepenuhnya ditempuh di perguruan tinggi dalam negeri sesuai durasi maksimal beasiswa.
Kamu dapat melihat daftar jurusan yang bisa kamu ambil pada link ini ya! Daftar perguruan tinggi dalam negeri dan perguruan tinggi luar negeri
Yuk daftarkan diri kamu sekarang juga untuk mengikuti seleksi beasiswa S2 PTA. Cara daftarnya gampang kok. Kamu tinggall tekan DAFTAR SEKARANG pada pojok kanan atas ya!
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.