Pendaftaran Beasiswa Miskin Berprestasi Pemkot Semarang untuk Universitas Semarang Telah Dibuka

Pendaftaran sudah ditutup
Gratis
Pendaftaran ditutup.

Deskripsi Kegiatan

Pemerintah Kota Semarang melalui Dinas Pendidikan Pemkot Semarang memberikan kesempatan kepada mahasiswa Universitas Semarang untuk mendapatkan Dana Bantuan Beasiswa Miskin. Beasiswa Miskin Berprestasi Pemkot Semarang 2022 ini tidak hanya diberikan kepada mahasiswa saja tapi juga ada diberikan untuk pendidikan tingkat menengah dan juga sekolah dasar.

Ngomong-ngomong, agar nggak ketinggalan info, kamu harus selalu check website ini secara berkala ya! Agar nggak kelupaan, ikuti Planbe.id di sosial media ya! Biar komunikasi kita juga lancar 😘

Syarat Pendaftaran Beasiswa Miskin Berprestasi Pemkot Semarang 2022:

  • Mahasiswa Aktif Universitas Semarang semester 4 untuk Kelas Reguler Pagi dan semester 5 untuk Kelas Reguler Sore
  • Berdomisili kota Semarang dengan KTP/KK warga kota Semarang.
  • Untuk prestasi akademik : mahasiswa memiliki IPK minimal 3,25 skala 4
  • Untuk prestasi non akademik : mahasiswa memiliki prestasi kejuaraan olah raga/seni budaya/lain-lain yang diperoleh mewakili Universitas Semarang
  • Kepala Keluarga dan Kartu Keluarga (KK) terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau Basis Data Terpadu (BDT) Kementerian Sosial Republik Indonesia.
  • Mengisi Formulir Pendaftaran calon penerima Dana Bantuan Beasiswa Miskin Berprestasi melalui Sistem Informasi Mahasiswa (SIMA) USM.
  • Untuk prestasi akademik melampirkan Transkrip Sementara yang di tanda tangan oleh Dosen Wali dan dilegalir oleh fakultas masing-masing
  • Untuk prestasi non akademik melampirkan foto copy surat keterangan/Piagam/Sertifikat kejuaraan yang menerangkan pretasi yang di raih yang dilegalisir oleh Fakultas Masing-masing.
  • Kartu Rencana Studi (KRS) yang di tanda tangan oleh Dosen Wali dan dilegalir oleh fakultas masing-masing
  • Foto copy Kartu Keluarga (KK) yang dilegalir oleh Kantor Kelurahan setempat.
  • Surat Pengantar dari Kelurahan yang  menyatakan bahwa Kepala Keluarga dari  mahasiswa  yang  mengajukan beasiswa benar-benar  warga  kurang  mampu/miskin  dengan mencantumkan nomor BDT/DTK
  • Print out yang menerangkan Kepala Keluarga dan Kartu Keluarga (KK) terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau Basis Data Terpadu (BDT) Kementerian Sosial Republik Indonesia.

 

Seluruh berkas pendaftaran Beasiswa Miskin Berprestasi Pemkot Semarang 2022 harus dikirimkan secara langsung ke Bagian Kemahasiswaan dan Alumni di Gedung PKM lantai 1.

Bagi Warga Planbe.id yang memenuhi kualifikasi beasiswa, yuk buruan antar berkas kamu sekarang juga. Tapi sebelum mengantarkan berkas pendaftaran, pastikan kamu sudah mengisi formulir pendaftaran melalui Sistem Informasi Mahasiswa (SIMA) Universitas Malang. Bagaimana cara mendapatkan linknya? Kamu bisa klik tombol DAFTAR SEKARANG yang ada pada bagian atas ya. Semoga Warga Planbe.id yang apply Beasiswa Miskin Berprestasi Pemkot Semarang 2022 bisa diterima yaa. Semangat!

Informasi didapatkan dari webiste resmi Universitas Semarang.

Keyword Pencarian Terbanyak di Planbe.id!