Deskripsi Kegiatan
Pemerintah Australia kembali membuka kesempatan untuk kamu yang ingin melanjutkan studi ke jenjang S2 dan S3 di Australia melalui Beasiswa Asutralia Awards 2022. Beasiswa ini resmi dibuka pada tanggal 1 Februari hingga akhir April nanti. Beasiswa ini akan terbuka lebar untuk kamu yang memiliki kemampuan leadership yang bagus dan berkeingingan untuk melanjutkan studi, penelitian dan pengembangan profesi di Australia.
Cakupan Beasiswa Australia Awards 2022:
- Pelatihan sebelum keberangkatan ke Australia
- Tiket pesawat pulang pergi dari Indonesia ke Australia sekali setahun
- Biaya pendidikan
- Uang saku
- Pengembangan jaringan profesional
- Uang saku tambahan untuk kegiatan praktek lapangan
Persyaratan Umum untuk Beasiswa S1 dan S2:
- Calon pelamar beasiswa adalah warga negara Indonesia yang tidak sedang menikah atau memiliki hubungan dengan warga negara Selandia Baru dan Australia
- Tidak sedang mengajukan visa tinggal di Australia
- Pelamar beasiswa bukanlah penerima beasiswa AAS sebelumnya. Atau penerima AAS tapi jangka waktunya sudah melebihi dua kali lipat masa studi. Misal masa studi selama 3 tahun maka pelamar akan mendapat kesempatan lagi untuk melamar beasiswa Australia Awards setelah 6 tahun lamanya
- Bukan anggota militer yang sedang bertugas
Persyaratan Dokumen Beasiswa Australia Awards:
- Salinan akta kelahiran atau dokumen yang setara
- Salinan ijazah yang sudah dilegalisir oleh perguruan tinggi yang sudah menerbitkan dokumen tersebut
- Sertifikat TOEFL atau IELTS asli yang diterbitkan tidak lebih dari dua tahun lamanya
- Pelamar program magister harus melampirkan transkrip nilai yang sudah dilegalisir
- Calon penerima beasiswa S3 wajib melampirkan ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir oleh lembaga yang menerbitkannya atau oleh notaris
- Jika pelamar beasiswa adalah seorang PNS ,maka wajib melampirkan salinan surat pengangkatan
- Setiap dokumen dan persyaratan harus dilengkapi sebelum batas waktu penerimaan beasiswa. Jika ada salah satu dari dokumen yang tidak dimalpirkan, maka calon penerima beasiswa akan dinyatakan gagal.
Apakah kamu sudah memiliki seluruh dokumen yang dibutuhkan? Yuk daftarkan dirimu sekarang juga dan dapatkan pengalaman belajar di negara Asutralia secara gratis dengan Beasiswa Asutralia Awards 2022.
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.