Deskripsi Kegiatan
Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Riau akan melaksanakan bermacam perlombaan, salah satunya adalah Business Plan Competition ICON VII and E-Dov Festival 2022. Lomba ini terbuka untuk seluruh mahasiswa dari berbagai kampus dan universitas di Indonesia.
Tema yang diangkat dalam perlombaan ini adalah Mewujudkan Jiwa Wirausaha Yang Kreatif Dan Inovatif Pada Masa Pemulihan Ekonomi Di Era Digital.
Subtema Perlombaan:
- Teknologi
- Industri Kreatif
- Jasa
- Inovasi Pangan
- Fashion
Syarat dan Ketentuan Business Plan Competition ICON VII and E-Dov Festival 2022:
- Peserta adalah Mahasiswa/i aktif Diploma atau S1 Se-Indonesia
- Peserta Bersifat tim, satu tim terdiri dari 3 orang
- Tim berasal dari universitas yang sama (boleh berbeda jurusan)
- Business Plan yang dilombakan merupakan karya asli dan belum pernah dilombakan
- Business Plan yang dilombakan merupakan gagasan baru atau telah dijalankan maksimal 6 bulan terhitung sampai Juli 2022
- Peserta membayarkan uang pendaftaran sebesar Rp 150,000/karya.
Hadiah jutaan rupiah.
Ketentuan karya dapat kamu baca di ya!
Gimana nih Warga Planbe.id? Apakah kamu tertarik untuk mengikuti kegiatan ini? Langsung aja daftar dengan cara klik tombol di bawah ini ya!
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.