Deskripsi Kegiatan
Halo Warga Planbe.id yang ingin bergabung di kegiatan internasional G20 Presidency of Indonesia bisa banget nih. G20 Presidency of Indonesia membuka beberapa program volunteers yang bisa diikuti oleh seluruh Warga Negara Indonesia. Ada beberapa posisi yang bisa kamu pilih nih Warga Planbe, seperti Social Media Admin Volunteers, Media Relations Volunteers, Website Admin Volunteer, Graphic Designer Volunteers, dan KOL Relations Volunteer.
Job Desc Media Relations Volunteer:
- Ikut aktif dan mendukung strategi komunikasi internal dan komunitasi eksternal
- Membuat dan mempublikasikan materi publikasi G20 Presidency of Indonesia
- Membangun dan menjaga hubungan baik dengan seluruh media partner dan seluruh media massa yang meliput kegiatan G20 Presidency of Indonesia
- Ikut serta membantu divisi lain yang masih berkaitan dengan divisi Media Relations
Syarat dan Ketentuan Calon Volunteer:
- Usia calon Social Media Admin Volunteers 18 – 30 tahun
- Berdomisili di sekitaran daerah jakarta
- Dapat bekerja pada tanggal 23 Juni sampai 30 Juli 2020
- Dapat bekerja di dalam tim dan juga secara individu
- Memiliki skill komunikasi secara lisan dan tertulis
- Memiliki pengalama kerja di bidang terkait
Berkas yang Harus Dipersiapkan:
- Membuat CV dalam bahasa Inggris
- Motivation Letter (100-150 kata menjelaskan alasan calon volunteer tertarik untuk memilih bidang yang terkait)
Manfaat yang Akan Didapatkan:
- Pengalaman yang berharga
- Ilmu yang bermanfaat
- Networking untuk skala nasional dan internasional.
Yuk daftarkan diri kamu segera untuk menjadi bagian dari G20 Presidency of Indonesia dengan bergabung di divisi Media Relations Volunteers. Cara daftarnya gampang banget kok. Kamu cukup menekan tombol DAFTAR SEKARANG yang ada pojok kanan atas ya! Sampai ketemu di tanggal 23 Juni nanti teman-teman!
Catatan: Seluruh informasi kegiatan yang ada di website dan media sosial planbe.id sudah mendapatkan izin posting dari penyelenggara kegiatan.
Planbe.id membantu kamu untuk mempromosikan kegiatan yang akan kamu laksanakan kepada jutaan calon peserta yang ada di berbagai daerah di Indonesia. Kami juga mengajak seluruh warga planbe.id untuk menemukan bermacam kegiatan yang warga butuhkan. Warga planbe.id dapat mengikuti kegiatan serius seperti seminar dan pelatihan hingga kegiatan menyenangkan seperti nobar film favorit atau mabar game online. Yuk temukan info seminar, pelatihan, beasiswa, lomba, kompetisi, konservasi, training, konferensi, volunteer, kursus, konser, pertandingan, dan festival menarik lainnya hanya di Planbe.id. Temukan juga informasi menarik lainnya dengan cara mengikuti instagram, facebook, twitter, linkedin, Youtube Planbe.id.